Judul Buku
: Truth or Dare
Pengarang
: Winna Efendi dan Yoana Dianika
Penerbit
: Gagas Media
Jumlah Halaman
: 304 halaman
4 of 5 Stars
Persahabatan dan cinta. Agak sulit jika kita
disuruh memilih salah satu di antaranya. Kebayakan orang, jika ditanya, mungkin
akan menjawab “persahabatan” namun kenyataannya lebih banyak yang memilih
“cinta” tanpa sadar. Begitu pula yang dialami Catherine dan Alice. Di saat
Alice lebih memilih “persahabatan”, sahabatnya malah memilih “cinta”.
Novel ini mengisahkan dua orang sahabat, Alice dan
Catherine. Mereka sudah bersahabat lama, dan persahabatan yang mereka jalin
sangat kuat. Lalu, datang anak cowok baru di kelas mereka, Julian. Dan
tiba-tiba saja, gelembung antara Catherine dan Alice diinterupsi oleh si cowok
baru itu. Mereka sama sekali tidak keberatan. Terbentuklah rantai baru.
Persahabatan antara Al-Cat-Julian.
Ada yang bilang, cowok dan cewek mustahil untuk
bersahabat. Pernyataan itu terkadang benar. Well, itulah yang terjadi di antara
Al, Cat dan Julian. Al menyukai Julian, namun Julian menyukai Cat. Dan rupanya
Cat juga menyukai Julian. Al yang menyadari chemistry di antara Julian dan Cat
memilih mundur, dan membiarkan mereka pacaran. Segalanya berjalan mulus.
Persahabatan mereka masih tetap erat seperti biasa, hingga suatu malam. Ketika
Julian sedang berkabung, dan memerlukan Cat di sisinya, namun yang hadir
hanyalah Al, karna Cat sedang berhalangan. Lalu sebuah kecelakaan terjadi,
membuat putusnya hubungan antara Cat dengan Julian, juga persahabatannya dengan
Al.
Tetapi, ada juga yang bilang, persahabatan sejati
tidak akan begitu mudahnya retak, bukan begitu? Namun, yang terjadi pada Al dan
Cat sedikit mengenaskan. Ketika keretakan di antara persahabatan mereka hampir
pulih, ada saja sesuatu yang menghalanginya, dan membenarkan pepatah yang
mengatakan “Penyesalan datang terlambat”. Julian pun merasakan hal yang sama.
Kisah persahabatan yang sangat menyayat hati.
Novel ini lebih menekankan sisi persahabatan daripada romance, namun tetap saja unggul. Ini adalah duo dari
dua penulis favorit saya. GagasDuet, berarti kolaborasi antara dua penulis.
Sangat menyenangkan, karena kita bisa menikmati karya brilian dua orang
sekaligus, dengan gaya menulis yang berbeda.
Winna Efendi mengambil sudut pandang Alice, dan
Yoana Dianika mengambil sudut pandang Catherine. Keduanya sangat mendalami
karakter yang mereka pegang. Karena masing-masing penulis fokus pada karakter
yang dipegang, sehingga tokoh yang tercipta pun unik dan sangat hidup.
Terasanya seperti mereka yang sedang bercerita.
Pendeskripsian latarnya juga sangat bagus.
Menyenangkan sekali bisa membayangkan suasana pantai seakan sedang berada di
sana. Pemilihan katanya juga menakjubkan, membuat pembaca mengikuti arus dengan
senyum dan tetesan air mata.
Covernya yang berwarna biru sangat menggugah hati.
Dengan gambar ombak yang sesuai dengan latar dalam novel. Desain layoutnya juga
mengagumkan, seperti biasa.
Novel yang sangat bagus! Sangat direkomendasikan
pada para remaja, karena cerita ini menceritakan persahabatan dan cinta di
kalangan remaja. Kalian tidak akan menyesal setelah membacanya.
Review by Alfindy Agyputri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar