Kamis, 23 Januari 2014

Interview Gagas Writer: Adrindia Ryan

Hey #GagasAddict, Welcome Back to Writer Interview!


Ada yang sudah baca Cosplay Couple? Kali ini kita bakal berbincang – bincang sama penulisnya, nih, kak Adrindia Ryan! Happy Chatting!



Malam, kak :) Sebelumnya selamat ya sudah berhasil menerbitkan novel cosplay couple. Oh ya, kakak itu kan penulis baru (ya kan? ._.) Biar gagasaddict makin kenal sama kakak, perkenalin diri kakak dulu :)


Malam jugaaa \○/. Wah, iya terima kasih banyak atas kesempatan untuk bisa membuat salah satu impian saya terkabul, menerbitkan buku di gagasmedia. Sebenarnya, kalau dibilang baru... sih nggak baru-baru amat karena sebelumnya saya menulis cerpen yang masuk ke beberapa buku antologi dan pernab menerbitkan buku juga. Tapi, cosplay couple ini adalah novel debutku di gagasmedia. 
Oke, sekarang memperkenalkan diri dulu ya? Nama asli saya Adrindia Ryandisza kelahiran 13 November dan selain menjadi penulis, sebentar lagi saya akan menjadi banker. Suka sekali hal yang berbau Jepang dan akhir-akhir ini pun suka Korea. Suka sekali dengan studio Ghibli, terutama karya Hayao Miyazaki. Mengisi kegiatan bebas dengan membaca buku, menulis dan karaokean. 

                        
Ceritain dong gimana, sih akhirnya bisa nerbitin cosplay couple di gagasmedia? :)

Wah, pokoknya kalau nggak ada Kak Windry Ramadhina (penulis Montase, Memori), mungkin saya nggak pernah menerbitkan buku di Gagasmedia. Terus kalau nggak berkat pencerahan Abang Christian Shimamora dan kakak editor tercinta, Michan, Cosplay Couple juga nggak bakal terlahir juga. ()*:・゚ Pokoknya, berkat bantuan banyak orang, Cosplay Couple bisa menjadi sebuah buku yang diterbitkan oleh Gagasmedia. Saya berterima kasih banyak banget  buat yang terlibat dalam pembuatan Cosplay Couple ini.  (´´)*:・゚


Berarti kak Windry itu penulis yang menginspirasi kakak ya?

Salah satunnya, kak Windry yang membuka pintu kesempatan saya untuk menerbitkan buku di gagasmedia dan ngenalin saya ke Abang Christian dan Kak Michan. :)


Oke deh :) oh ya, untuk menulis cosplay couple butuh waktu berapa lama tuh hingga akhirnya bisa terbit?

Membuat Cosplay Couple ini memang bukan pembuatan novel yang instan. Kalau diperkirakan sekitar 10 bulan sampai akhirnya Cosplay Couple ini terbit. Tapi, proses pembuatannya menyenangkan, kok, rasanya masih nggak percaya akhirnya Cosplay Couple ini terbit! :D


Berarti gak ada kesulitan dong kak, saat membuat tulisan ini? :) apa pernah mengalami semacam writers block gitu?

kesulitan pasti ada karena pembuatannya juga melalui beberapa tahap revisi. Tapi, karena tema yang diambil adalah tentang Cosplay dan masih banyak yang bisa dieksplor dari dunia Cosplay, jadi selalu ada bahan buat menulis. Kalau Writer's block? Biasanya memang harus refreshing dulu sih, cari beberapa bahan untuk melengkapi isi cerita dari Cosplay Couple. Yang paling bahaya justru bukan WB, tapi penyakit 'malas'nya. Untungnya kalau ke toko buku dan ngebayangin di antara semua buku yang terpajang salah satunya adalah buku saya bikin kedua hal (WB dan malas) itu langsung jadi semangat lagi. '  ^ ')9


Cosplay couple sendiri ceritanya tentang apa, sih? Judulnya kok bisa unik begitu?

Cosplay Couple itu bercerita tentang sepasang remaja yang menyukai dunia costume play di mana mereka bisa menjadi tokoh-tokoh (memakai kostum dan meniru kepribadian) yang ada di manga/anime/game yang mereka sukai. Sampai akhirnya... salah satunya harus memilih siapa yang sebenarnya disukainya, orang yang ada di balik kostum itu atau tokoh yang diperankannya. >////< 


Unik banget! Kakak dapet ide ceritanya darimana?

Tentunya, berkat pencerahan dari Abang Christian Simamora dan juga Kak Michan... waktu itu ngobrol kira-kira apa yang menarik dari hal apa pun yang saya sukai. Nah, dari kecil itu saya sudah menggandrungi komik, film-film kartun Jepang yang biasanya ditonton pada hari Minggu pagi (pada zamannya, hehehe), sampai dulu sempat pernah ikut cosplay ^___^, dan akhirnya setelah ditarik benang merahnya... cosplay adalah tema cerita yang diangkat. Ketika pihak ketiga dalam hubungan percintaan adalah seseorang yang fiksi. Nah, gimana tuh? Makanya... Aku, Kamu, dan Cinta yang Aneh.

Oh, jadi kakak itu kenal duluan dengan kak michan dan bang christian simamora sebelum membuat naskah cosplay couple ya? Atau gimana, kak? Hehe

Iya, betul sekali! :D Jadi, yang ngenalin saya ke pihak gagasmedia adalah Kak Windry. >///< Sampai akhirnya bertemu dengan Abang dan Kak Michan. Rasanya masih amazed banget! X"D


*makin kepo* kakak bisa kenal kak windry darimana, tuh? Hehehe

Awalnya karena saya baca buku Kak Windry, Memori. Dan, akhirnya jatuh cinta dengan buku-buku Kak Windry sampai akhirnya saya menyapa lewat media sosial dan sering mengobrol juga dan tahu kalau saya juga menulis, saya juga pernah kirim contoh tulisan ke Kak Windry. Dan, saya nggak nyangka itu akan berujung menerbitkan novel di gagasmedia. Dan, saya harap Cosplay Couple bukanlah satu-satunya Novel yang saya terbitkan melalui gagasmedia, tentunya. :)


Amin! :)
oh ya, kak. Cosplay couple menurut kakak cocok banget dibaca buat siapa? Menurut aku buat semacam otaku (penggila anime) gitu. Bener gak kak??

Yap! selain dibaca oleh yang memang pecinta anime/manga dan cosplay itu sendiri, bisa dibaca sama orang yang penasaran dengan dunia cosplay itu seperti apa. Buat remaja umumnya juga tentunya bisa!


Kakak punya tips menulis gak yang bisa dibagiin buat para #Gagasaddict yang pengen kayak kakak?

Tips menulis? Wah, yang pasti jangan berhenti menulis dan jangan pernah ragu dengan tulisannya sendiri... kalau kamu sendiri aja ragu dengan tulisanmu, gimana nanti orang lain? Saya pun masih harus banyak belajar untuk menulis yang tentunya lebih baik lagi. Yang pasti, sih, harus banyak baca-baca buku atau novel yang lain karena banyak membaca, lebih banyak yang bisa ditulis. \o/ Mungkin hanya itu yang bisa saya kasih. Hehe.

  
Oke, kak! Dicatat tipsnya..
Kakak ada project menulis baru gak nih, setelah cosplay couple?

Iya, semoga tipsnya bermanfaat ya. :)
Project menulis? Alhamdulillah ada. Dan, sekarang pun lagi mau mengembangkan ide cerita novel tentang dunia perbankan, doakan saja ya semoga bisa segera dieksekusi! Yang pasti saya tidak akan berhenti menulis! Tunggu saja, ya.  >///<)9 FIGHTING!


Didoakan kak!
Pertanyaan terakhir, kak. Apa harapan kakak dengan novel cosplay couple? :)

Wah, sudah pertanyaan terakhir? D: Kok, cepat banget ya?
Harapan saya untuk Cosplay Couple... yang pasti bisa menjadi salah satu koleksi kesukaan untuk para #Gagasaddict dan semoga Cosplay Couple ini bisa memperkenalkan dunia Cosplay ke para #Gagasaddict yang sebelumnya belum tahu costume play itu seperti apa. 


Sekian Interview bareng kak Adrindia Ryandisza. Kami #GagasAddict menunggu karya baru-mu. Salam buat Kia! :D


-Admin


2 komentar:

  1. baru beli + baca sampai habis nih novel Cosu Couple-nya dan kyaaa~ suka sama ceritanya~ suka sama chara Kia, Rio, dan kak Askanya :3 mereka tampak manis dengan karakter mereka masing-masing... pertama lihat novel ini sih sebenernya agak shock juga ada novel berbau otaku + cosplay dan agak kaget karena pernah ada ide unutk buat cerita bertema mirip, apalagi pas baca summary-nya... karena penasaran seperti apa akhirnya dibeli. Dan ternyata aku semakin percaya bahwa meskipun tema yang sama otak dan ide manusia tetaplah berbeda~

    oya tapi aku ada pertanyaan nih tentang ceritanya, kayaknya tuh kurang panjang dan ada bagian yang digantungin, kenapa kok Rio dan Kia bisa langsung pacaran padahal Rio yang sedang cosu Klaus hanya bilang maukah kau menjadi Luna-ku? kukira cuma couple-an pas cosu aja~ hehe... kurang panjang sih... nggak ada season 2-nya yaa?? #slapped

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sepakat. Aku baru selesai baca dan belajar bikin reviewnya di sini https://www.goodreads.com/review/show/1331865821?comment=137519515#comment_137519515

      Adegan penembakan Kia oleh "Klaus" (Rio) itu agak kabur. Sayang banget. Padahal itu adegan penting. Apalagi ditaruhnya di awal

      Hapus