Judul Buku : Infinitely Yours
Pengarang : Orizuka
Penerbit : Gagas Media
Jumlah Halaman : 304 halaman
My Rating : 4.5 of 5
(Semua gambar cover, identitas buku, dan blurb dalam review-review novelku bersumber dari Goodreads)
BLURB
Orang bilang, pertemuan pertama selalu kebetulan. Tapi, bagaimana caramu menjelaskan pertemuan-pertemuan kita selanjutnya? Apakah Tuhan campur tangan di dalamnya?
Kita bukanlah dua garis yang tak sengaja bertabrakan. Sekeras apa pun usaha kita berdua, saling menjauhkan diri—dan menjauhkan hati—pada akhirnya akan bertemu kembali.
Kau tak percaya takdir, aku pun tidak. Karenanya, hanya ada satu cara untuk membuktikannya....
Kau, aku, dan perjalanan ini.
“Kocak! Wajib dibaca dan dikoleksi Kpoppers maupun non-Kpoppers supaya lebih mengenal Korea! Jjang!” - Edwin Joo, head admin of http://KoreanUpdates.com
“Di bawah sihir romantisme Korea, dua kepribadian berbeda bertualang bersama. A very funny yet entertaining love story!” - Lia Indra Andriana, penulis SeoulMate
THE AUTHOR
Bernama lengkap Okke Rizka Septiana. Gadis penggemar thrilleryang senang mempelajari berbagai bahasa asing ini lahir di Palembang dan besar di Cirebon. Selain menulis, di waktu luang ia gemar membaca, menonton, mendengarkan musik serta fangirling bersama Kpoppers. Karya-karyanya antara lain: "Me & My Prince Charming", "Summer Breeze" (repackage: That Summer Breeze), "Duhh... Susahnya Jatuh Cinta...!" (repackage: Meet The Sennas), "Miss J" (repackage: Call Me Miss J), "High School Paradise", "Fight for Love!", "Love United: High School Paradise 2nd Half", "The Truth about Forever", "17 Years of Love Song", "The Shaman", "FATE", "Our Story", "I for You", "With You", "Best Friends Forever", "The Chronicles of Audy: 4R", "Oppa and I", "Oppa and I: Love Missions", "Oppa and I: Love Signs", "Infinitely Yours".
(Sumber: Website GagasMedia - with a bit of modifications)
MY SUMMARY
Orang yang kita kira sangat cocok dengan kita dan akan menjadi pasangan yang sempurna untuk kita tidak selalu menjadi orang yang tepat. Orang yang kita pikir sangat tidak cocok dengan kita, malah bisa menjadi pasangan yang terbaik untuk kita. Itulah yang dirasakan Jingga dan Rayan.
Jingga, gadis yang super ceria, ekstentrik, dan cerewet, sangat mengangumi sosok Yun Jeon. Dia bertemu dengan pria itu saat dia pertama kali jalan-jalan ke Korea Selatan, dengan Yun Jeon sebagai tour guide-nya. Jingga yang sangat tergila-gila dengan Korea, jelas merasa jatuh hati pada pria Korea itu. Sampai-sampai, setahun kemudian, dia mengikuti tour yang sama demi bertemu lagi dengan pria itu.
Rayan, pria yang kaku, serius, workaholic, dan sangat membenci Korea terpaksa pergi ke sana demi suatu urusan. Urusan yang berkaitan dengan masa lalunya, yang ingin segera dia selesaikan. Dua individu yang sangat berbeda, dipertemukan dalam satu perjalanan yang sama. Ya, Rayan juga mengikuti tour yang sama dengan Jingga. Mereka bahkan duduk bersebelahan di pesawat dan dipasangkan bersama menjadi satu grup. Awalnya, keduanya saling tidak suka. Rayan yang sangat serius bekerja, jelas merasa terganggu dengan sifat Jingga yang over ceria dan berisik. Jingga juga tidak menyukai sifat Rayan yang terlalu kaku dan datar.
Namun, benang merah mereka telah terkait, membawa mereka melalui berbagai kejadian konyol dan masalah-masalah lain bersama. Setelah apa yang mereka lalui bersama, apakah mungkin untuk merasa saling tidak suka?
MY COMMENTARY
Satu kata untuk novel ini, KOCAK! Berbagai adegan yang dilalui Jingga dan Rayan yang membuatku tertawa terbahak-bahak. Kisah cinta yang manis, yang dihiasi berbagai kejadian tak disangka dan juga hal-hal konyol yang membuat perutku sakit.
Jujur aja, aku sama kayak Rayan yang nggak suka sama Korea, dan awalnya, aku sama sekali nggak berniat baca novel ini karena tau temanya itu. Oke, don't get me wrong. Aku emang rada rasis dalam hal ini, nggak tau juga kenapa. Tapi, karna temen-temenku banyak yang bilang bagus, aku akhirnya tertarik untuk baca juga. Untungnya, novel ini nggak terlalu banyak mencantumkan bahasa Korea, jadi aku nggak pusing bacanya.
Dan yeah, ternyata temen-temenku bener. Ceritanya unik dan lucu, membuatku tetap menikmati alurnya walaupun nggak suka sama settingnya. Dan untungnya kedua tokoh utamanya orang Indonesia, dengan nama biasa, jadi aku bisa dengan mudah mengingatnya. Nama Korea kadang agak sulit untuk diingat. Dan nggak jelas giman nyebutnya (peace!). Tokohnya juga sangat hidup, dengan kepribadian yang unik dan lovable. Aku jatuh cinta samapersonality kedua tokoh utama. Benar-benar menarik!
Novel ini novel pertama kak Ori yang kubaca, dan sejak baca novel ini, aku jadi fans berantnya kak Ori. So, I have to thank all my friends who recommended this novel to me. Intinya, novel inirecommended! Kalau kamu juga salah satu anti Korea kayak aku, jangan membiarkan alasan itu buat nyuekin novel ini, cause reading it is worth it! Nggak bakal nyesel, deh. Semua penat di kepala langsung hilang begitu selesai baca novel ini. I swear! Good job, kak. Keep writing!
Review by, @alfindyagyputri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar